05 November 2009

Joke > Kentutnya gak masalah

Yuyun pergi periksa ke dokter
"Kenapa Anda, Bu?" tanya Pak Dokter.
Yuyun kemudian bercerita, "Ini Dok, sudah sebulan ini saya kok jadi
sering kentut. Dalam 1 jam saya bisa kentut sampai 10 kali, tapi
untungnya kentut saya ini gak bau sama sekali dan tidak bersuara, jadi
tidak ada yang tau. Lha ini aja pas saya duduk di depan dokter udah 3
kali saya kentut. Tapi dokter gak tau kan , sebab itu tadi kentut saya
tidak bau dan tidak bersuara. Tapi saya jadi gak enak sendiri, masak
perempuan ngentutan."

"Oh begitu ya, kalau begitu tebus saja resep ini, seminggu lagi
kembali kesini ya.." kata dokter.

Seminggu kemudian Yuyun kembali ke dokter.
"Sudah baikan? " tanya dokter.
"Saya gak tau obat apa yang dokter berikan minggu lalu, hanya saja
kentut saya kok jadi bau busuk gak karu-karuan ya, sampai saya mau
jatuh n gejeblak.Tapi untungnya kentut saya tetap tidak bunyi" kata
Yuyun.

"Berarti hidung Anda sudah tidak mampet lagi, sekarang tebus resep ini
ya." Ujar si dokter.
"Obat apalagi ini, Dok?" tanya Yuyun
"Obat BUDHEK!!!" Jawab si dokter dengan muka kesal.

03 November 2009

Ujian Saringan 3x dari Socrates

Ujian Saringan 3x

Oleh: Tidak Diketahui

Di jaman Yunani kuno, Dr. Socrates adalah seorang
terpelajar dan intelektual yang terkenal reputasinya
karena pengetahuan dan kebijaksanannya yang tinggi.

Suatu hari seorang pria berjumpa dengan Socrates
dan berkata, "Tahukah anda apa yang baru saja saya
dengar mengenai salah seorang teman anda?"

"Tunggu sebentar," jawab Dr. Socrates.
"Sebelum memberitahukan saya sesuatu, saya ingin
anda melewati sebuah ujian kecil. Ujian tersebut
dinamakan Ujian Saringan Tiga Kali."

"Saringan tiga kali?" tanya pria tersebut.

"Betul," lanjut Dr. Socrates. "Sebelum anda
mengatakan kepada saya mengenai teman saya,
mungkin merupakan ide yang bagus untuk menyediakan
waktu sejenak dan menyaring apa yang akan anda katakan.
Itulah kenapa saya sebut sebagai Ujian Saringan Tiga
Kali. Saringan yang pertama adalah KEBENARAN.
Sudah pastikah anda bahwa apa yang anda akan katakan
kepada saya adalah benar?"

"Tidak," kata pria tersebut, "sesungguhnya saya baru
saja mendengarnya dan ingin memberitahukannya kepada anda".

"Baiklah," kata Socrates. "Jadi anda sungguh tidak tahu apakah
hal itu benar atau tidak. Sekarang mari kita coba saringan
kedua yaitu: KEBAIKAN. Apakah yang akan anda katakan
kepada saya mengenai teman saya adalah sesuatu yang baik?"

"Tidak, sebaliknya, mengenai hal yang buruk".

"Jadi," lanjut Socrates, "anda ingin mengatakan kepada
saya sesuatu yang buruk mengenai dia, tetapi anda tidak
yakin kalau itu benar. Anda mungkin masih bisa lulus
ujian selanjutnya, yaitu: KEGUNAAN. Apakah apa yang anda
ingin beritahukan kepada saya tentang teman saya tersebut
akan berguna buat saya?"

"Tidak, sungguh tidak," jawab pria tersebut.

"Kalau begitu," simpul Dr. Socrates, "jika apa yang anda
ingin beritahukan kepada saya... tidak benar, tidak juga
baik, bahkan tidak berguna untuk saya, kenapa ingin
menceritakan kepada saya?"

Sebuah panah yang telah melesat dari busurnya dan
membunuh jiwa yang tak bersalah, dan kata-kata yang
telah diucapkan yang menyakiti hati seseorang,
keduanya tidak pernah bisa ditarik kembali.
Jadi sebelum berbicara, gunakanlah Saringan Tiga Kali.

15 October 2009

45 lessons life taught me, by Regina Brett, 90 years old

Dapat kiriman dari Pak HS Dillon dari milis linkers...
isinya inspiring bangets..



------

Written by Regina Brett, 90 years old, of The Plain Dealer,
Cleveland, Ohio, USA.

"To celebrate growing older, I once wrote the 45 lessons life taught me.

It is the most-requested column I've ever written."

My odometer rolled over to 90 in August 2009, so here is the column once more:

01. Life isn't fair, but it's still good.

02. When in doubt, just take the next small step..

03. Life is too short to waste time hating anyone...

04. Your job won't take care of you when you are sick. Your friends
and parents will.
Stay in touch.

05. Pay off your credit cards every month.

06. You don't have to win every argument. Agree to disagree..

07. Cry with someone. It's more healing than crying alone.

08. It's OK to get angry with God. He can take it.

09. Save for retirement starting with your first paycheck.

10. When it comes to chocolate, resistance is futile.

11. Make peace with your past so it won't screw up the present.

12. It's OK to let your children see you cry.

13. Don't compare your life to others. You have no idea what their
journey is all about.

14. If a relationship has to be a secret, you shouldn't be in it.

15. Everything can change in the blink of an eye. But don't worry;
God never blinks.

16. Take a deep breath. It calms the mind.

17. Get rid of anything that isn't useful, beautiful or joyful.

18. Whatever doesn't kill you really does make you stronger.

19. It's never too late to have a happy childhood ... but the second
one is up to you and no one else.

20. When it comes to going after what you love in life, don't take no
for an answer.

21. Burn the candles, use the nice sheets, wear the fancy lingerie.
Don't save it for a special occasion. Today is special !!!

22. Over-prepare, then go with the flow.

23. Be eccentric now. Don't wait for old age to wear purple.

24. The most important sex organ is the brain.

25. No one is in charge of your happiness but you.

26. Frame every so-called disaster with these words 'In five years,
will this matter ?!?'

27. Always choose life.

28. Forgive everyone everything.

29. What other people think of you is none of your business.

30. Time heals almost everything. Give time time.

31. However good or bad a situation is, it will change.

32. Don't take yourself so seriously. No one else does ...

33. Believe in miracles.

34. God loves you because of who God is, not because of anything you
did or didn't do.

35. Don't audit life. Show up and make the most of it now.

36. Growing old beats the alternative -- dying young.

37. Your children get only one childhood.

38. All that truly matters in the end is that you loved.

39. Get outside every day. Miracles are waiting everywhere.

40. If we all threw our problems in a pile and saw everyone else's,
we'd grab ours back.

41. Envy is a waste of time. You already have all you need.

42. The best is yet to come ...

43. No matter how you feel, get up, dress up and show up.

44. Yield.

45. Life isn't tied with a bow, but it's still a gift.

Its estimated 93% won't forward this. If you are one of the 7.00% who
will, forward this with the heading . . . "I am in the 7.00%"

13 October 2009

Joke > Pakistani Tourist

A Pakistani tourist after a long walk in one of very fancy clean
streets of Delhi found himself needing to urinate badly.

After a long search he could not find any place to you-know,

and eventually couldn't control himself and chose a silent corner of a
clean street to release himself.

As soon as he had just started you-know-what, a Delhi police official
approached him, "Hey, What do you think you're doing here?" Pakistani
tourist: "Sorry I have to Pee" Police : "No PP here okay ? Follow me."
The Police officer took him to a beautiful garden nearby with lots of
grass, flowers and singing birds around.

Police: "PP here..... and have a nice day".

Pakistani tourist : "Oh Sir, ....... that's very nice of you, is this
Indian courtesy?" Police: "No.......this is The Pakistani Embassy!"

12 October 2009

Menyikapi SMS Gempa dan ayat-ayat Quran

Dari sebuah milis, cukup menjawab keraguan dan was-was saya selama
ini. Ada juga sumber lain dilihat dari ilmu salaf.

---


Pertanyaan

Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Mohon pencerahan dari ustadz tentang ramainya SMS tentang kecocokan
antara jam terjadinya gempa dengan nomor ayat Quran yang kelihatan ada
keterkaitannya. Pertanyaannya : apakah hal ini bisa diterima atau hanya
kebetulan saja. Dan bolehkah kita mempercayai hal-hal seperti ini?

Terima kasih atas jawabannya.

Wassalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Jawaban

Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Kita harus mendoakan para korban dan keluarganya agar tabah menjalani
cobaan dari Allah. Kita juga harus mengambil banyak pelajaran dari
musibah gempa di Padang dan Sumatera umumnya. Pasti ada banyak hikmah di
balik peristiwa itu. Kita yakin bahwa tiap kejadian pasti tidak lepas
dari qadha' dan qadar dari Allah SWT.




Tapi mengait-ngaitkan jam kejadian gempa dengan nomor dan ayat Quran,
rasanya aneh. Saya memang berkali-kali menerima pertanyaan serupa, baik
lewat SMS, email, atau pun pertanyaan langsung.

Jawaban singkatnya hal itu tidak benar dan tidak ada hubungannya. Hanya
orang yang kurang wawasan dan pengetahuan dengan ilmu-ilmu Al-Quran yang
mudah terjebak dengan otak-atik angka ayat dan surat di Quran.

Mengapa saya katakan demikian?

Sederhana saja, karena ternyata penomoran surat dan ayat di Al-Quran
bukan ditetapkan langsung dari langit, alias bukan atas ketetapan dari
Allah. Penomoran itu dilakukan oleh manusia, tentu para ulama Quran.
Tetapi yang jelas kalau penomoran itu dilakukan manusia, maka
nomor-nomor kode surat dan ayat itu buan termasuk wahyu dari Allah.
Sebagaimana perbedaan penulisan teks Al-Quran di sekian banyak mushaf
yang pasti berbeda jumlah halamannya. Jadi bukan firman Allah.

Lafadz Al-Quran itu memang dari Allah, tetapi penomoran surat dan ayat
hanya buatan manusia, meski tetap berdasarkan petunjuk dari Rasulullah
SAW. Tetapi penomoran itu tidak baku, sangat mungkin berbeda dan
bervariasi.

Jadi sangat tidak relevan kalau dikaitkan dengan jam kejadian Gempa di
Padang yang katanya terjadi jam 17.16. Kebetulan saja kalau kita buka
Al-Quran pada surat yang ke-17 ayat ke-16, kita akan dapati
terjemahannya sbb):

"Dan jika Kami hendak membinasakan suatu negeri, maka Kami
perintahkan kepada orang-orang yang hidup mewah di negeri itu (supaya
mentaati Allah) tetapi mereka melakukan kedurhakaan dalam negeri itu,
maka sudah sepantasnya berlaku terhadapnya perkataan (ketentuan Kami),
kemudian Kami hancurkan negeri itu sehancur-hancurnya."

Oleh mereka yang kurang paham, ayat yang bercerita tentang penghancuran
suatu negeri ini ternyata dikait-kaitkan dengan gempa di Padang. Hanya
lantaran nomor ayat dan suratnya cocok dengan jam kejadiannya, yaitu jam
17:16. Hmm, kok lucu ya? Kok bisa-bisanya nomor ayat dikait-kaitkan
dengan jam kejadian gempa?

Kemudian, terjadi ladi gempa susulan di tempat yang sama. Konon katanya
terjadi pada jam 17.58. Kalau kita buka surat ke-17, Al Israa' ayat
58, kita akan menemukan terjemahanannya sbb :

"Tak ada suatu negeri pun (yang durhaka penduduknya), melainkan Kami
membinasakannya sebelum hari kiamat atau Kami azab (penduduknya) dengan
azab yang sangat keras. Yang demikian itu telah tertulis di dalam kitab
(Lauh Mahfuz)."

Wah, kok kayak kebetulan ya, kok ngepas sekali ayat itu dengan jam
kejadian gempa susulan? Kira-kira begitu kita diajak berpikir. Apalagi
masih ditambah dengan info yang berikutnya :

Yang tambah bikin penasaran, esoknya terjadi gempa lain, kali ini di di
Jambi. Konon kejadiannya pada pukul 8.52. Surat ke-8 itu adalah Surat Al
Anfaa. Kalau kita buka ayat nomor 52, terjemahannya sbb :

"(Keadaan mereka) serupa dengan keadaan Fir'aun dan
pengikut-pengikutnya serta orang-orang sebelumnya. Mereka mengingkari
ayat-ayat Allah, maka Allah menyiksa mereka disebabkan disebabkan
dosa-dosanya. Sesungguhnya Allah Maha Kuat lagi Amat Keras
siksaan-Nya."

Tidak Nyambung

Jawaban saya tetap bahwa intinya hal itu tidak benar. Malahan sangat
tidak benar Kenapa? Ada banyak ketidak-sesuaian dan ketidak-sambungan
logika meski terasa sangat dipaksakan.

Bukti sederhana ketida-nyambungnya adalah ketika kita bandingakn dengan
sejarah gempa lain di negeri kita. Ambillah contoh gempa di Yogya 27 Mei
2006 yang terjadi jam 05.55 pagi. Coba buka ayat Quran surat ke-5
(Al-Maidah) ayat 55, apa isinya?

Sesungguhnya penolong kamu hanyalah Allah, Rasul-Nya, dan orang-orang
yang beriman, yang mendirikan salat dan menunaikan zakat, seraya mereka
tunduk (kepada Allah).

Tidak nyambung kan? Tidak ada kaitannya dengan gempa-gempaan atau
musibah atau hal-hal sejenis. Alih-alih bicara gempa, ayat di atas malah
bicara tentang sistem kepemimpinan. Mana gempanya?

Kita buktikan lagi dengan Gempa dan Tsunami di Aceh yang terjadi pada 26
Desember 2004. Dalam catatan kejadiannya tepat pada pukul 7:58. Coba
buka surat ketujuh yaitu Al-A'raf ayat 58, apa isinya?

Dan tanah yang baik, tanaman-tanamannya tumbuh subur dengan seizin
Allah; dan tanah yang tidak subur, tanaman-tanamannya hanya tumbuh
merana. Demikianlah Kami mengulangi tanda-tanda kebesaran (Kami) bagi
orang-orang yang bersyukur.

Sekali lagi, mana gempanya? Mana mushibahnya? Mana adzabnya? Nggak ada
tuh. Ayat ini sama sekali tidak menyebut-nyebut gempa atau mushibah.
Jadi memang tidak ada kaitannya.

Ada begitu banyak ketidak-sesuaian, ketidak-sambungan, dan juga
pemaksaan atas sebuah logika yang tidak nyambung. Apalagi kalau kita mau
telaah lebih dalam lagi, maka akan semakin tidak nyambung.

Coba kita lihat fakta-fakta berikut ini :

Pertama : Al-Quran Tidak Mengenal Penghitungan Jam

Sistem penghitungan waktu yang dikenal Al-Quran hanya penghitungan hari,
bulan dan tahun. Misalnya :

* Al-Quran menyebut hari Jumat (QS. Al-Jumuah : 9), hari Sabtu (QS.
Al-Baqarah : 65)
* Al-Quran menyebut nama bulan Ramadhan (QS. Al-Baqarah : 185).
* Quran juga menyebut lama waktu dengan hitungan bulan, seperti pada
penangguhan orang yang meng-ila' istrinya, yaitu selama 4 bulan,
sebagaimana disebutkan dalam Al-Baqarah : 226.
* Juga masa 'iddah wanita yang ditinggal mati suaminya, yaitu selama
4 bulan 10 hari, sebgaimana disebutkan dalam Al-Baqarah : 234).
Sedangkan yang sudah menopuse masanya adalah 3 bulan, seperti disebutkan
dalam At-Thalaq ayat 4.
* Demikian hukuman diyat salah satunya berpuasa 2 bulan
berturut-turut sebagaimana disebutkan dalam Al-Nisa' ayat 92.
* Menyusui dan menyapih bayi selama 30 bulan, sebagaimana disebutkan
dalam surat Al-Ahqaf ayat 15.
* Malam Qadar itu lebih baik dari 1.000 bulan (Qs. Al-Qadr : 3)
* Al-Quran bercerita tentang orang yang ingin diberi umur 1.000 tahun
(QS. Al-Baqarah : 96)
* Masa penyusuan anak idealnya 2 tahun (QS. Al-Baqarah : 233)
* Orang yang hampir meninggal berwasiat untuk memberi nafkah kepada
istri untuk 1 tahun lamanya (QS. Al-Baqarah : 240)
* Allah mematikan orang selama 100 tahun kemudian menghidupkannya
(QS. Al-Baqarah : 259)
* Allah menyesatkan orang yahudi sehingga berputar-putar kebingungan
di muka bumi selama 40 tahun (QS. Al-Maidah : 26)
* Nabi Yusuf menyarankan untuk bertanam selama 7 tahun karena akan
datang masa paceklik selama 7 tahun (QS. Yusuf : 47-48)
* Ashhabbul Kahfi ditidurkan selama 300 tahun plus 9 tahun (QS.
AL-Kahfi : 25)
* Usia Nabi Muh alaihissalam adalah 1.000 tahun kurang 50 tahun (QS.
Al-Ankabut : 14)
* Sehari di sisi Allah seperti 1.000 tahun dalam perhitungan kita
(QS. As-Sajdah : 5)
* Malaikat-malaikat dan Jibril naik kepada Tuhan dalam sehari yang
kadarnya 50.000 tahun. (QS. Al-Ma'arij :4)

Tapi tidak pernah sekali pun Al-Quran menyebut-nyebut ukuran waktu
dengan format jam. Kenapa?

Mudah saya, karena sistem penghitungan waktu dengan jam yang kita
gunakan saat ini, hanya buatan manusia. Berlakunya hanya berlaku di
zaman kita ini saja.

Pada saat Al-Quran diturunkan 14 abad yang lalu, manusia belum mengenal
pembagian waktu yang sehari 24 jam. Di satu sisi, Al-Quran adalah kitab
yang abadi, sementara penggunaan sistem waktu dan jam akan selalu
berubah. Bagaimana mungkin Al-Quran menyimpan pesan yang hanya
dikhususkan untuk satu zaman saja?

Di masa mendatang boleh jadi kita akan meninggalkan sistem penghitugan
jam yang sekarang ini dengan sitem yang lain. Kalau sehari sekarang ini
kita hitung menjadi 24 jam, boleh jadi kapan-kapan kita buat menjadi 100
jam dengan ukuran sama yaitu sehari semalam.

Atau boleh jadi kita akan menggunakan sistem jam bintang (baca:stardate)
seperti yang diperkenalkan dalam serial film StarTrek. Kalau pakai
stardate, gempa di Padang yang jam 17:16 itu adalah -313252.8234398783.
Masih minus karena stardate baru akan dimulai pada 1 Januari tahun 2323.

Lalu siapa yang menetapkan bahwa satu hari terdiri dari 24 jam, 1 jam
terdiri dari 60 menit, dan 1 menit terdiri dari 60 detik? Yang pasti
ketentuan itu tidak datang dari langit sebagai wahyu. Konon besaran itu
diambil dari peradaban Babylonia yang mengenal sistem penghitungan
sexagesimal yang berbasis angka (60). Sedangkan istilah `jam` konon
sudah digunakan oleh peradaban Mesir kuno sebagai 1/24 dari mean
matahari.

Yang jadi pertanyaan, apakah Al-Quran mengakui hitungan-hitungan itu
lalu menyelipkan informasi di sela-sela nomor ayat? Kok jadi mirip film
X-files?

Kedua : Jam Kita Adalah Jam Politis

Selain Al-Quran tidak mengenal penghitungan waktu dengan jam, pada
dasarnya sistem jam yang kita gunakan ini bersifat politis. Gempa di
Padang itu hanya dianggap terjadi pada jam 17:16 kalau menurut hitungan
waktu Indonesia Bagian Barat. Karena Padang itu terdapat di wilayah
NKRI.

Tapi seandainya -ini hanya seandainya- kota Padang itu bukan bagian dari
Negara Indonesia, tentu gempa tidak terjadi pada jam 17:16, tetapi bisa
saja malah jam 18:16 atau jam 16:16. Semua tergantung kebijakan
pemerintahannya.

Kok gitu?

Ya memang begitu. Mari kita buat pengandaian. Seandainya kota Padang itu
bagian dari Singapura, maka kejadian gempa itu pastinya bukan jam 17:16,
tetapi jam 18:16. Sebab meski letaknya lebih di Barat dari Jakarta, tapi
secara kebijakan Pemerintah Singapura menetapkan jam mereka lebih dulu
dari Indonesia. Kalau Jakarta atau WIB itu GMT+7, ternyata Singapura
malah GMT+8.

Padahal posisi Singapura lebih ke Barat dibandingkan Jakarta. Seharusnya
Jakarta lebih dulu dari Singapura. Tapi sekali lagi karena ini hanya
urusan politis dua negara yang beda pemerintahan, maka akhirnya
Singapura yang lebih dekat ke kota Padang malah punya jam yang lebih
dulu dari jam Jakarta.

Jadi angka 17:16 yang katanya merupakan surat ke-17 ayat ke-16, kalau
dikait-kaitkan dengan jam kejadian gempa Padang, tentu 100% dusta,
hanyalah ilusi, hayal, dan tidak tepat. Kenapa? Karena penetapan
hitungan jam itu bersifat nisbi.

Salah satu bukti bahwa penetapan jam itu semata-mata politis adalah
kalau kita berada di negeri sub-tropis. Setiap ganti musim baik dari
musim panas ke musim dingin atau sebaliknya, pemerintah punya kebijakan
untuk mengubah atau melompat jam secara massal. Yang tadinya jam 07.00
pagi, secara massal di bawah perintah penguasa, rakyat diminta mengubah
jamnya jadi jam 08.00. Heboh kan?

Konon sejarah gonta-ganti jam ini belum lama. Awalnya dimulai pada saat
krisis minyak pada tahun 1970-an. Waktu krisis minyak tersebut, harga
minyak menjadi berlipat ganda dan minyak pun menjadi barang langka.
Berhubung minyak diperlukan untuk seluruh industri dan berbagai
keperluan sehari-hari lainnya, pemerintah Swiss (dan beberapa negara
Eropa lainnya, kalau nggak salah) memutuskan memajukan satu jam.

Dengan cara itu berarti negara ini menghemat satu jam pemakaian minyak,
lantaran satu jam dianggap hilang. Jadi kalau ditetapkan pada tanggal
sekian waktu dimajukan satu jam pada jam 12 malam, pada waktu jam
menunjukkan 24.00, semua jam dimajukan menjadi jam 01.00. Ini artinya
waktu antara 24.00-01.00 tidak eksis alias hilang.

Tapi kemudian `hilang`-nya waktu ini pun diganti pada waktu pergantian
jam di musim dingin, dengan diundurnya waktu selama satu jam. Artinya
kalau tanggal X harus ganti waktu musim dingin pada jam 12 malam,
sewaktu jam menunjukkan pukul 24.00, seluruh jam diundur menjadi 23.00.
Artinya waktu 23.00-24.00 berulang dua kali, dua jam. Impas kan. Ribet
ya?

Tapi intinya saya cuma mau bilang bahwa penghitungan jam itu sangat
nisbi dan sangat politis. Tidak layak Al-Quran memberi informasi
berdasark kebijakan politis sebuah pemerintahan.

Ketiga : Sistem Penomoran Ayat Quran Cuma Ijtihad Manusia

Lafadz Al-Quran memang dari Allah SWT yang sampai kepada kita sepanjang
14 abad dengan proses periwayatan yang mutawatir. Tetapi urusan
penomoran ayat-ayatnya ternyata tidak merupakan ketetapan dari Allah
SWT.

Karena itulah kita menemukan para ulama berbeda pendapat dalam
menetapkan jumlah total ayat Al-Quran. Ternyata jumlahnya yang konon
6.666 ayat itu malah tidak ada rujukannya. Cobalah iseng-iseng ambil
kalkulator lalu jumlahkan semua ayat yang ada di 114 surat, hasilnya
pasti bukan 6.666.

Lho kok?

Nah, biar mudahnya silahkan baca tulisan saya sebelumnya tentang
perbedaan pendapat di kalangan ulama tentang jumlah total ayat Al-quran,
silahkan klik di link ini
<http://www.ustsarwat.com/web/ust.php?id=1194076695&cari=ayat&tanya=subj\
ect> .

Perbedaan dalam menghitung jumlah ayat ini sama sekali tidak menodai
Al-Quran. Kasusnya sama dengan perbedaan jumlah halaman mushaf dari
berbagai versi percetakan. Ada mushfah yang tipis dan sedikit mengandung
halaman, tapi juga ada mushfah yang tebal dan mengandung banyak halaman.

Yang membedakanya adalah ukuran font, jenis dan tata letak (lay out)
halaman mushaf. Tidak ada ketetapan dari Nabi SAW bahwa Al-Quran itu
harus dicetak dengan jumlah halaman tertentu.

Lalu apa kaitannya dengan tema yang kita sedang bahas?

Kaitannya adalah bahwa nomor ayat itu juga bersifat nisbi. Kalau angka
jam digital menyebutkan 17:16, lalu dianggap itu merupakan kode isyarat
nomor surat dan ayat di Al-Quran, maka nomor itu mau menggunakan versi
yang mana?

Kalau pakai mushaf yang umumnya kita pakai memang barangkali ada
kebetulannya untuk cocok, tetapi kita harus ingat bahwa ada berjuta
jenis dan versi mushaf di dunia ini, dimana nomor surat dan ayat 17:16
belum tentu terkait dengan musibah gempa.

Keempat : Al-Quran Bukan Buku BMG

Al-Quran sejak awal diturunkan tidak pernah disebutkan mengandung
informasi dunia teknologi. Apalagi hanya dikaitkan dengan nomor-nomor
surat atau nomor-nomor ayat di dalamnya. Nomor-nomor itu 100% buatan
manusia, sama sekali tidak datang dari Allah SWT. Jadi kalau dipercayai
sebagai bagian dari wahyu, sungguh sebuah kekeliruan yang fatal.

Memang benar bahwa Al-Quran adalah kitab petunjuk, tetapi tentu saja
bukan petunjuk yang terkait dengan hal-hal teknis. Kita tidak akan
menemukan tatacara membangun gedung, membikin mobil, menangkap ikan,
menanam padi di sawah, atau mengetahui kapan terjadi bencana alam. Jelas
sekali Al-Quran tidak diturunkan untuk kebutuhan seperti itu.

Kalau Al-Quran diyakini sebagai buku referensi teknologi, berarti kita
secara tidak langsung telah menuduh Nabi Muhammad SAW telah zalim atau
tidak mengerti Al-Quran.

Kok gitu?

Ya, karena Nabi Muhammad SAW sebagai nabi yang sah ditugaskan untuk
menjelaskan isi Al-Quran, bahkan disebutkan bahwa beliau adalah Al-Quran
yang berjalan. Kalau di dalam Al-Quran itu ada info tentang kapan
terjadi bencana alam, lalu Nabi SAW diam saja tidak bilang apa-apa,
berarti Nabi SAW itu zalim, karena tidak memberikan peringatan dini. Itu
kalau kita anggap Nabi SAW tahu semua isi Al-Quran.

Tapi kalau kita bilang bahwa Nabi SAW tidak tahu ada informasi seperti
itu di dalam Al-Quran, maka kita juga telah menuduh yang salah kepada
beliau. Masak ada info tentang gempa di dalam Al-Quran, Nabi SAW malah
tidak tahu? Lalu buat apa jadi nabi? Nabi kok tidak tahu info dalam
Al-Quran?

Lebih parah lagi, kenapa Allah SWT terkesan `menyembunyikan` info akan
terjadi gempa di dalam Al-Quran? Apakah Al-Quran itu merupakan buku
teka-teki? Apakah kita disuruh untuk bermain puzzle dengan nomor ayat
Quran? Untuk itukah Quran diturunkan?

Betapa naifnya kalau memang begitu. Quran kitab yang agung itu ternyata
tidak lebih hanya dijadikan buku teka-teki yang angka di dalamnya
diotak-atik, mirip orang kecanduan judi buntut.

Astaghfirullahal-Adzhiem.

Jadi kesimpulannya, informasi bahwa ayat Al-Quran mengandung misteri
terselubung yang berupa data-data akan terjadi gempa tidak lain hanyalah
klenik abad 21 yang dimainkan oleh mereka yang bermental Bani Israil,
karena tidak lebih dari sekedar asathir (dongeng), levelnya sederajat
dengan kisah-kisah israiliyat versi yahudi laknatullahi alaihim.
Sayangnya, banyak juga yang terkecoh dengan ilusi model beginian.

Kepercayaan semacam itu sama sekali tidak memberikan nilai tambah apa
pun buat Al-Quran. Malah sebaliknya, Quran jadi direndahkan selevel
dengan kitab primbon atau mujarobat. Naudzu billah tsumma nauzdu billah.

Wallahu a'lam bishshawab, wasalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Ahmad Sarwat, Lc



05 October 2009

Photo keluarga

Setelah tegukan terakhir kopiku, kuletakkan cangkir kesayanganku dan
menaruh koranku. Seperti biasanya, mataku akan tertuju ke photo
keluarga yang ada di dinding rumahku ini. Sudah ratusan hari kulalui
dengan ritual kopi, koran, benturan pandangan mata ke dinding dan
segera bersiap ke kantor. Entah bagaimana, hari ini, setelah melihat
photo keluargaku yang besar itu, aku tidak segera bergegas bersiap
mengganti pakaian kerja. Mataku tertuju pada photo di dinding itu
seolah ada kekuatan magis yang memanggil aku mendekatinya.




Kupandangi photo itu, di photo itu ada aku berdiri di bagian belakang,
tangan kananku memegang bahu istriku, tangan kiriku memegang bahu si
sulung, sementara istriku menggendong si bungsu, yang saat itu masih
berusia 8 bulan, sedangkan si sulung yang saat itu berusia 10 tahun,
memegang bahu putri kedua kami. Semua yang ada di photo itu tampak
bahagia. Aku kembali mengingat kejadian saat hendak pembuatan photo
itu.. Istriku tampak sedang kewalahan habis mengganti popok si bungsu,
si sulung tak habisnya mengisengi adiknya dengan menarik-narik pita
rambutnya. Sementara aku sibuk merapikan dasi yang tampaknya hari itu
tidak mau rapi juga. Beberapa kali aku berteriak minta tolong istriku
membetulkan posisi dasiku, beberapa kali ia telah menjawab, "iya,
yah", tapi dia tidak bisa juga datang menghampiriku karena tangannya
harus mengurus bayi kami, matanya harus mengawasi dua anak kami
lainnya yang bertengkar dan beberapa kali menegur si sulung,
menasihati pula sang adik, "kakak, berhentilah menarik pita Rena, Rena
tidak perlu berteriak-teriak begitu. Ayo, Rena, tolong jaga adikmu
sebentar, ibu mau membantu ayahmu membenarkan dasinya." Dan.. Saat
pengambilan photo pun, sungguh tidak mudah, dari bayi kami yang tidak
mau melihat ke depan, Rena yang sibuk memegangi kuncirannya dan merasa
bahwa kuncirannya itu menjadi miring karena ditarik-tarik sang kakak.
Sang kakak yang tidak mau tersenyum, ia tampak tegang melihat kamera..
7 kali kamera harus dijepret untuk mendapatkan gambar photo yang ada
di dinding itu.

Kutelusuri lagi semuanya ke belakang, oh! Betapa banyaknya hari-hari
yang penuh tantangan, ketika bayi kami beberapa kali mengalami demam
tinggi dan kami harus bolak-balik ke beberapa dokter. Ada pula saat
istriku harus memperjuangkan kelahiran putri kedua kami yang sungsang.
Ada hari-hari dimana si sulung terus berulah di sekolah, sehingga
panggilan guru ke sekolah adalah langganan kami.

Keluarga istriku yang
terus menerus menghasutnya untuk meninggalkanku karena keadaan ekonomi
kami yang serba pas-pasan, sementara keluarganya sangat berada. Dan
diriku.. Yang selalu bertanya, apakah aku sanggup menghidupi keluarga
ini.. Dari malam ke malam, rasa takut itu berada satu selimut
denganku.. Bagaimana aku bisa melayakkan hidup keluargaku, bagaimana
jika aku dipecat, bagaimana membayar uang sekolah anak-anak yang
semakin mahal, bagaimana membahagiakan istriku yang berasal dari
keluarga yang berkecukupan.. Bagaimana, bagaimana, bagaimana?
Bagaimana masa depan keluarga kecilku ini??

Aku kembali memandang
photo keluarga kami di dinding.. Dari semua hari-hari yang penuh
tantangan, nyatanya, ada pula waktu dimana aku mampu menyatukan
mereka. Photo ini tidak bohong, kami semua tampak bahagia.. Itulah
sebagian masa depan yang dulunya sering kutakutkan, nyatanya.. Tuhan
tidak membiarkan keluarga kami berhamburan. Di dalam photo itu, kami
semua tersenyum.. Mungkin saja karena telah diatur.. Yah, semuanya
memang indah jika diatur. Dan di dalam perjalananku DIA telah mengatur
hidup keluargaku. Terimakasih Tuhan atas penyertaanMU selama ini, aku
tertunduk bersyukur, aku tahu masa depan keluargaku akan baik-baik
saja jika kami berjalan denganNYA..

"Yah, tidak ke kantor?" Tiba-tiba suara istriku membuyarkan lamunanku,
di tangannya ada celana panjang dan kemejaku. "Ya, aku akan ke kantor,
bu." Aku pasti akan ke kantor, sayang, dan senantiasa berjalan maju
memperjuangkan keluarga anugerah Tuhan yang indah ini.

Tulisan ini saya persembahkan untuk semua keluarga Indonesia.

Yacinta Senduk



Joke > Film-film Hollywood, Sundanese Version 1.0

Versi Sundanese untuk Film-film Hollywood, kiriman Teh Nelly Oswini di milis IPB-Linkers.. aya2 wae...! :D


*Enemy At The Gate - Musuh Ngajedog di Pager
*Die Hard - Teu Paeh2
*Die Hard II - Can Paeh Keneh
*Die Hard III With A Vengeance - Nya'an euy! Hese Pisan Paehna!
*Die Hard IV - Geus Paeh Acan?!
*Rocky - Osok Neunggeulan Batur
*There's Something About Marry - Ari Ceu Meri Teh Kunaon?!
*Mission Impossible - Moal Bisa
*Titanic - Tilelep
*Paycheck - Nganjuk Heula
*Reign of Fire - Beubeuleuman
*Sleepless In Seattle - Cenghar Di Ciateul
*Silence of The Lambs - Embe Pundung
*Bad Boys - Budak Bangor
*Are We There Yet? - Lila Teuing Nepina Euy?
*Home Alone - Tinggaleun
*Casablanca - Mengkol Ti Sudirman
*Gone In Sixty Seconds - Ujug2 Leungit
*The Awakening - Hudang Sare
*After The Sunset - Tereh Maghrib
*The End of Days - Se'ep Waktosna
*Hulk - Buta Hejo
*Independence Day - Agustusan
*The Road To Eldorado - Kalereun Surabi Enhaii
*Batman Begin - Kakara Jadi Kalong
*Meet The Parents - Seserahan
*Hide and seek - Ucing Sumput
*Farenheit 9/11 - Hareudang Euy!
*Finding Nemo - Kamana Atuh si Nemo Teh?
*The Day After Tommorow - Isuk Pageto
*Fearless - Wanian
*Dejavu - Inget2 Poho
*Lost - Kasasab
*Face Off - Lesot Beungeutna
*Storm - Guludug
*Take The Lead - Mangga Ti Payun
*XMen - Mantan Jelema
*Men In Black - Jalma Harideung
*Gone With The Wind - Hiber Katiup Angin
*The Terminal - Leuwi Panjang
*Tropic Thunder - Guludug Beurang2
*I Know What You Did Last Summer - Kuring Nyaho Kalakuan Maneh Halodo Kamari!
*I Still Know What You Did Last Summer - Tuh Nya, Teu Percayaeun, Meni Keukeuh!!


Wass
Neng Nelly

SBY dielu-elukan mahasiswa Harvard

rada idealis dikit nih...
cukup membuat kita bangga juga ...
kiriman dari Mbak Nelly Oswini di milis IPB-Linkers...

---------- Forwarded message ----------

Saya ingin sharing berita di Kompas.com ttg SBY di Harvard….

Pujian bagi SBY di Harvard

KOMPAS.com — Sekelompok mahasiswa Universitas
Harvard yang dilengkapi spanduk berdiri di luar gedung kampus Harvard
di Boston, Selasa petang waktu setempat atau Rabu (30/9) pagi WIB,
sesaat sebelum Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tiba di kampus
tersebut untuk menyampaikan kuliah umum.

Mereka berunjuk rasa untuk menyampaikan terima kasih atas
kepemimpinan Presiden Yudhoyono dan Indonesia dalam memperjuangkan penanganan terhadap perubahan iklim. Michelle Kissenkoetter, Dominic Maxwell, Michael Blomfield, dan Joel Kenrick, berteriak-teriak sambil membentangkan poster-poster yang mereka bawa ketika iring-iringan kendaraan yang membawa Presiden Yudhoyono dan rombongan melintas untuk memasuki gerbang kampus.

Mereka adalah mahasiswa Master in Public Policy di John F Kennedy
School of Government di Universitas Harvard. Poster-poster berwarna
kuning dan merah muda yang mereka usung itu antara lain bertuliskan
"Thank You Indonesia", "Harvard Says, Indonesia's Our Climate Change
HERO", "President Yudhoyono Climate Change World Leader" dan "The
Earth Our Future, Thank You Yudhoyono". "Kami ini adalah mahasiswa
Harvard dari berbagai bangsa. Kami ingin masyarakat Indonesia tahu
bahwa apa yang telah dilakukan oleh pemimpin negara Anda sangat kami hargai, dihargai oleh Amerika dan dunia," kata Michelle kepada
wartawan. Dominic, sementara itu, mencatat kontribusi besar yang
diberikan oleh Indonesia, yang melalui KTT Perubahan Iklim di Bali dua
tahun lalu mampu merekatkan negara-negara untuk melakukan perundingan dalam menangani pemanasan global.

"Apa yang telah dilakukan Indonesia sangat berarti karena
negara-negara setelah itu (KTT Bali) mau melakukan perundingan, dan
sekarang perundingan telah mengarah ke pertemuan di Kopenhagen,
Denmark," kata Dominic. Kopenhagen pada Desember 2009 nanti akan menjadi tuan rumah pertemuan tentang perubahan iklim yang diharapkan akan menghasilkan kesepakatan global tentang langkah-langkah yang akan dijalankan pasca berakhirnya Protokol Kyoto tahun 2012 tentang penanganan perubahan iklim. Saat berita ini diturunkan,

Presiden Yudhoyono sedang menyampaikan pidato di depan para mahasiswa dan akademisi Universitas Harvard dengan mengangkat 'harmonisasi peradaban' sebagai tema utama pidatonya. Joel Kenrick mengatakan, dirinya tidak dapat mengikuti kuliah umum Presiden Yudhoyono karena kehabisan tiket tanda masuk ruangan, yang pada Selasa petang dipenuhi sekitar 800 orang. Pihak Universitas memang mengharuskan para mahasiswa dan akademisi untuk mendaftarkan diri jauh-jauh hari sebelumnya guna mendapatkan tiket mengikuti kuliah umum oleh Presiden Yudhoyono.

"Tapi tidak apa-apa (tidak bisa masuk ke ruangan tempat SBY
memberikan kuliah umum). Yang penting kami ingin menunjukkan kepada banyak pihak bahwa kami sangat menghargai peranan Indonesia dalam menangani perubahan iklim," katanya Untuk berpihak kepada petani, tidak usah menunggu siapa-siapa, kita sendiri yang harus memulainya. Mulailah sekarang!!! Merdeka!!!

http://www.facebook.com/linkers


16 September 2009

Uang 2000, Recehan Mirip Dolar Paling Dicari

Tingginya animo masyarakat terhadap recehan uang baru tersebut memang cukup fenomenal.

Bagian belakang uang kertas pecahan Rp 2.000 (Bank Indonesia)
Munculnya uang pecahan baru Rp 2000 bagaikan kado dari Bank Indonesia ke masyarakat untuk Lebaran kali ini. Cuma, untuk mendapatkan kado yang satu ini, perlu usaha yang tidak mudah.


Hadirnya uang bergambar Pangeran Antasari itu sebenarnya sudah ditunggu sejak lama. Seharusnya uang itu sudah menjadi oleh-oleh untuk kampung halaman Lebaran tahun lalu.

Namun karena terhambat masalah hak cipta seperti mencari ahli waris, akhirnya recehan Rp 2000 baru bisa diluncurkan pada Juli dan mulai beredar pada Agustus lalu.

Jaraknya yang pendek dari Hari Raya Idul Fitri membuat pecahan itu semakin dicari masyarakat. Bagi mereka seperti sebuah kebanggaan bisa berbagi uang baru kepada sanak saudara, apalagi jika belum dijumpai di kampung halaman.

Tak pelak, antrean panjang untuk mendapatkan uang baru ini terjadi di mana-mana, terutama di kantor-kantor cabang dan mobil kas pelayanan Bank Indonesia. Di kantor-kantor bank umum, permintaan atas uang baru tersebut juga melonjak tajam sehingga mereka kewalahan.

Misalnya saja di BNI. GM Operasional BNI Hemawati mengaku hanya mengantongi Rp 23 miliar pecahan Rp 2000 bergambar Tarian Dayak semenjak diterbitkan. AKhirnya ia terpaksa harus menjelaskan kepada nasabah bahwa persediaan uang baru terbatas sehingga tak semua permintaan nasabah bisa dipenuhi.

Situasi yang terlihat di kantor-kantor cabang BI terlihat antrean panjang masyarakat yang ingin menukar duit. Bahkan, mereka sudah antre sejak sahur guna mendapatkan uang baru tersebut. Jika tak mau antre, mereka harus membayar mahal atas duit baru tersebut.

Sunarto, seorang Guru SD di Gresik mengeluh sulit sekali mendapatkan uang pecahan baru di Bank. Jika bisa, ia harus merogoh kocek tambahan Rp 40 ribu untuk bisa memiliki uang yang ditandatangani mantan Deputi Gubernur Senior Miranda Goeltom tersebut.

"Satu bendel uang Rp 2000 senilai Rp 200.000 itu dijual Rp 240.000 di pasar atau jalan-jalan," katanya.

Menurut Deputi Direktur Pengedaran Uang BI, Yopie Alimudin, tingginya animo masyarakat terhadap recehan uang baru tersebut memang cukup fenomenal. "Banyak yang senang dengan uang bergambar pangeran Antasari. Desainnya memang bagus, seperti uang dolar."

Uang kertas baru pecahan Rp 2.000 berwarna dominan abu-abu dengan unsur pengaman berupa tanda air bergambar Pangeran Antasari. Uang juga dilengkapi benang pengaman bertuliskan BI2000 berulang-ulang yang tertanam di kertas uang. Di bawah sinar ultraviolet, benang akan memendar merah.

Uang kertas pecahan baru ini juga mengakomodasi kebutuhan para tuna netra dengan menyediakan kode tertentu (blind code) di samping kanan bagian muka uang yaitu berupa kotak persegi panjang yang dicetak secara intaglio.

Menurut Yopie, sejauh ini BI sudah menyediakan Rp 1,34 triliun uang pecahan terbaru tersebut. Dari jumlah itu, yang sudah disedot masyarakat sudah mencapai 90 persen atau Rp 1,2 triliun.

heri.susanto@vivanews.com

• VIVAnews

04 September 2009

ARTI NAMA PRIA JAWA

Dibalik nama-nama pria Jawa sesungguhnya ada harapan
tertentu dari
orangtuanya, agar anaknya kelak bisa sesuai yg diharapkan.

Contohnya:
Pandai menanam bunga, diberi nama Rosman.
Pandai memperbaiki mobil, diberi nama Karman.
Pandai main golf, Parman.
Pandai dalam korespondensi, Suratman.
Gagah perkasa, Suparman.
Kuat dalam berjalan, Wakiman.
Berani bertanya, Asman.
Ahli membuat kue, Paiman.
Pandai berdagang, Saliman.
Pandai melukis, Saniman.
Agar jadi orang kaya, Sugiman.
Agar besar nanti padai cari muka, Yasman
Suka begituan, Pakman
Suka makan toge goreng, Togiman
Suka ngeliat-liat, Lukman
Selalu ketagihan, Tuman
Suka telanjang, Nudiman
Selalu sibuk terus, Bisiman
Biar pinter main game ... Giman
Biar bisa sering cuti ... Sutiman
Biar jadi juragan sate ... Satiman
Biar jadi juragan trasi ... Tarsiman
Biar pinter memecahkan problem ... Sukarman
Biar kalau ujian ndak usah mengulang ... Herman
Biar pinter bikin jus ... Yusman
Biar jadi orang yang berwibawa ... Jaiman
Biar jadi pemain musik ... Basman
Biar awet muda ... Boiman
Biar pinter berperang ... Warman
Biar jadi orang Bali ... Nyoman
Biar jadi orang Sunda ... Maman
Biar lincah seperti monyet ... Hanoman
Biar jadi orang Belanda ... Kuman
Biar tetep tinggal di Jogja ... Sleman
Biar jadi tukang sepatu handal ... Soleman
Biar tetep bisa jalan walau ndak pake mesin ...Delman

Struktur Paling Lemah, Jangan Turun Lewat Tangga Saat Gempa!

Ada artikel menarik yang saya dapat dari sebuah milis. Sangat bermanfaat buat rekan2 yang kerja di gedung-gedung pencakar langit.


Salam,
MS
------------------


Sumber : DetikNews

Jakarta - Saat terjadi gempa, biasanya warga Jakarta yang berada di gedung-gedung pencakar langit langsung berhamburan menuju tangga darurat untuk turun ke halaman. Kebiasaan ini ternyata tidak benar. Sebab, tangga adalah bagian dari gedung yang paling tidak tahan gempa alias paling mudah runtuh..

"Ini adalah salah kaprah. Orang kalau ada gempa langsung turun pakai tangga darurat. Berdasarkan strukturnya, tangga darurat bukan didesain untuk antisipasi gempa, tapi untuk kebakaran," kata praktisi konstruksi Endy Budyanto dalam perbincangan dengan detikcom, Kamis (3/8/2009).

Sebenarnya yang harus dilakukan saat terjadi gempa, para penghuni gedung bertingkat lebih baik diam dulu di dalam gedung sampai gempa selesai bergoyang. Setelah gempa berhenti, baru kemudian mereka turun menuruni tangga darurat.

Dia menjelaskan, bagian-bagian bangunan yang paling rawan runtuh akibat gempa secara berurutan yakni tangga, balok, plat atau lantai, dan yang terakhir adalah tiang. Sehingga kalau saat terjadi gempa orang justru berebut turun lewat tangga, dikhawatirkan malah akan membuat tangga tersebut runtuh karena tidak kuat menahan beban.

"Harusnya kita tetap di tempat sampai gempa itu berhenti, baru setelah itu mereka keluar," saran Endy.

Bagaimana kondisi gedung kantor Anda? Adakah bagian yang rusak atau retak-retak? Ceritakan pada kami di redaksi@detik..com. (anw/nrl)

03 September 2009

Fw: Berita Gembira

Rekan2x..
Gak ada salahnya dicoba..
Cuma gratis ini..
Ada beberapa temen di kantor yg udah dapet lho..

Regards,

Nadya Revalina
Adm. Staff
PT. Titan Resources
Jl. Gatot Subroto Kav. 31 Blok C7 no. 11
Jakarta Selatan

-----Forwarded Message-----
From: hilman.kurnia…@microprima.co.id
To: purwono_zip…@adexec.com, yulius…@adexec.com,
hans.sabar…@adexec.com, jokosut…@adexec.com,
lidya.astu…@gmail.com, indra…@yahoo.com,
nadya_reval…@plasa.com, ice…@gmail.com,
rika.ermas…@id.sunstar.com, ra…@ id.sunstar.com , rasad…@
id.sunstar.com , ptsmi.gaad…@ id.sunstar.com,
pray…@id.sunstar.com, popi.firmans…@ id.sunstar.com,
omar…@sankyogroup.co.id, nur…@sankyogroup.co.id, purch…@
sankyogroup.co.id, musfir…@ sankyogroup.co.id, muflih...@
sankyogroup.co.id, margaretha-s…@sankyogroup.co.id,
smangasi…@ sankyogroup.co.id,
ahmad.sugiyan…@detrindo.co.id,
Cc: applecorpjkt@mail2europe.com
Subject: Fw: Berita Gembira

Dear All,
Ini betul2 riil..
Bukan hoax..
Saya sudah dapatkan iPhone3G-nya..
Saya harus kirim ke 20 orang lagi utk mendapatkan produk
tambahan (iPod classic)
Buruan!!! sebelum masa promo ditutup..

Best Regards,

-----Original Message-----
From: heru.perma…@microprima.co.id
To: iwan.kurni…@microprima.co.id,
deasy.wahyu…@microprima.co.id,
irman.sukm…@microprima.co.id,
indri.septian…@microprima.co.id,
hans.simanju…@microprima.co.id,
hadi.wicak…@microprima.co.id,
burhanuddin.sugi…@microprima.co.id,
karsono.mulyo…@microprima.co.id,
asep.hima…@microprima.co.id,
hilman.kurnia…@microprima.co.id,
cahyono.mulya…@microprima.co.id,
fitrio.azhar…@microprima.co.id,
mellani.eka…@microprima.co.id,
junaedi.baha…@microprima.co.id,
leonard.iraw…@microprima.co.id,
zikra.hando…@microprima.co.id,
antonio.bakri…@microprima.co.id,
mashuri.wido…@microprima.co.id,
yudha.sapto…@microprima.co.id,
indah.puji…@microprima.co.id,
farid.hendraw…@microprima.co.id,
Cc: applecorpjkt@mail2europe.com
Subject: Fw: Fw: GRATIS - HP iPhone3G dari AppleCorp

Preenn.., buruan..!!!, beberapa orang di bagian finance
udah dapet lho HP-nya..
Forwardin ke yg laen. Jangan lupa Cc-in:
applecorpjkt@mail2europe.com


Cheers,
Heru

--- Jakarta Promotion <applecorpjkt@mail2europe.com>
wrote:
From: Jakarta Promotion <applecorpjkt@mail2europe.com>
Subject: GRATIS - HP iPhone3G dari AppleCorp
To: <undisclosed-recipients>
Cc:

Pelanggan yang terhormat,

Kami beritahukan kepada seluruh pelanggan bahwa perusahaan
kami, Apple Corporation yang berkantor pusat di Cupertino,
California US membuka kantor pemasaran di Jakarta,
Indonesia

Produk yang kami pasarkan adalah Hand Phone tipe iPhone3G
yang dilengkapi dengan teknologi GPS, Wi-Fi, bluetooth,
video-audio, camera-photo, 16GB flash drive capacity, dll.
Details produk kami silakan kunjungi:
http://www.apple.com/iphone/specs.html

Untuk peluncuran perdana di Indonesia, kami akan
memberikan secara gratis produk terbaru HP iPhone3G yang
dilengkapi features seperti diatas.

Dengan memberikan iPhone3G ini, kami berharap akan
mendapatkan umpan balik yang berharga dari para pelanggan
dan mendapatkan efek promosi berantai yang besar.

Yang harus anda lakukan adalah:

- Fowardkan pesan ini kepada 20 orang teman. Setelah 2
minggu waktu pengiriman, anda akan menerima sebuah
iPhone3G. Sebelumnya kami akan mengontak anda untuk alamat
detail pengiriman, atau

- Forwardkan pesan ini kepada 40 orang, anda akan
menerima 2 produk: 1 bh iPhone3G + 1 bh iPod classic
berkapasitas 120GB. Detail produk iPod classic kunjungi:
http://www.apple.com/ipodclassic

Harap dikirimkan sebuah copy / Cc email kepada:
applecorpjkt@mail2europe.com
agar kami mengetahui bahwa anda telah memforward pesan
ini.

Hormat kami,
Julia Christvanie
Regional Sales Manager
Apple Corporation – Jakarta Office
Sudirman Square Office Tower, Tower B Lt. 23
JI. Jend Sudirman Kav. 45-46 Jakarta Selatan 12930
Email: applecorpjkt@mail2europe.com


------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Untuk melengkapi hidup Anda, kini telah hadirProtector Postpaid untuk Pelanggan Speedy hanya dengan Rp 8000/bulan,
layanan keamanan online yang dapat digunakan langsung saat menjelajahi internet, melindungi Anda dari Virus kapan saja
dan di mana saja.

Info lebih lanjut hubung 147 atau http://protector.telkomspeedy.com

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

"Sekarang Gratis Nelpon SLJJ Flexi diperluas ke Yogja"

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Layanan Plasa Groups telah aktif kembali.
Daftarkan milis anda sekarang juga di http://groups.plasa.com.

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Raih Paket Umroh, Notebook, XBOX, Ipod Touch dan banyak hadiah lain di http://netkuis.telkom.net
Netkuis Ramadhan 1430H persembahan Telkom

------------------------------------------------------------------------------------------------------------

01 September 2009

Selingkuh dengan pasangan sendiri, Kok bisa?

Kisah ini sungguh Unik. Seorang wanita tidak menyangka bahwa pria yang
diaselingkuhi selama ini ternyata adalah suaminya sendiri. Kejadiannya
di Bosnia menjelang akhir tahun 2007 lalu.

Wanita itu berselingkuh lewat Internet dengan memakai nama samaran
Sweetie. Saat chatting, dia berkenalan dengan teman cyber, seorang
lelaki bernama samaran Prince of Joy. Selanjutnya mereka sering
bertegur-sapa di Internet, saling curhat, dan akhirnya jatuh cinta.
Topik yang sering mereka ceritakan dalam chatting adalah masalah rumah
tangga masing-masing.

Tahun lalu kedua pasangan cyber ini sepakat untuk bertemu secara
langsung. Mereka merasa sudah cocok untuk meningkatkan hubungan
menjadi lebih serius. Seperti lirik lagu Escape milik Rupert Holmes di
tahun 1979, tulis suratkabar Metro, Inggris.

Pertemuan pun diatur di sebuah toko. Sebagai penanda, masing-masing
mereka akan memegang setangkai bunga mawar.

Hari yang ditentukan tiba. Benar, Sweetie berada di toko itu sambil
memegang mawar, dan Prince of Joy juga di sana dengan setangkai mawar.
Tapi sayang, setelah saling melihat, keduanya bukan merasa senang.
Mereka kecewa.

"Awalnya aku sudah benar-benar jatuh cinta padanya. Tapi kemudian aku
merasa dikhianati," kata Sweetie (27 tahun), yang bernama asli Sana
Klaric.

"Aku masih belum bisa percaya bahwa Sweetie, wanita yang selama ini
menulis kata-kata indah di Internet, ternyata adalah isteriku
sendiri," kata Prince of Joy (32 tahun), yang nama sesungguhnya adalah
Adnan Zenica. Dia mengatakan, dalam kehidupan sehari-hari isterinya
itu tidak pernah berkata mesra seperti saat ngobrol di Internet.

"Aku merasa dikhianati," kata Sana, "Saat aku melihat dia menggenggam mawar."

"Aku tak percaya, aku telah dikhianati," kata Adnan, "Karena tidak ada
wanita lain di toko itu yang memegang bunga mawar selain isteriku."

Akhirnyai Sana dan Adnan membawa masalah mereka ke pengadilan, dan
hasilnya adalah cerai.

(dikutip dari milis pasutri)

--
...CD Replication > No Piracy, No Pornography, Legal Replication only.
Send your enquiries & phone number via ToekangCD@Gmail.com

31 August 2009

Lelaki berbohong demi kebahagiaan orang lain :-)

Satu cerita lagi dari member d'linkers... (Bpk. Rachmat Priatna)

Suatu hari, ketika sedang menebang pohon, seorang penebang kayu kehilangan kapaknya karena jatuh ke sungai. Lalu dia menangis dan berdoa, sehingga Dewa muncul. "Mengapa kamu menangis?" Si penebang kayu sambil terisak menceritakan bahwa kapak sebagai sumber penghasilan satu-satunya telah jatuh ke sungai. Lalu Dewa menghilang dan muncul kembali membawa kapak emas. "Apakah ini kapakmu?" "Bukan, Dewa " Lalu Dewa muncul kembali membawa kapak perak. "Apakah ini kapakmu?" "Bukan, Dewa " Lalu Dewa mengeluarkan sebuah kapak yang jelek dengan pegangan kayu dan mata besi "Apakah ini kapakmu?" "Ya, Dewa, benar ini kapak saya" "Kamu orang jujur, karena itu Aku akan memberikan ketiga kapak ini untukmu sebagai upah kejujuranmu" Lelaki itu sangat bersyukur dan pulang dengan gembira.

Beberapa hari kemudian ketika sedang menyeberang sungai, istrinya terjatuh dan hanyut. Lagi, si penebang kayu menangis dan berdoa. Kemudian Dewa muncul. "Mengapa kamu menangis?" "Istri saya satu-satunya yang sangat saya cintai terjatuh ke sungai, Dewa" Lalu Dewa menghilang ke dalam sungai dan muncul kembali dengan membaw Sandra Dewi  "Apakah ini istrimu?" "Ya, Dewa" Lalu Dewa marah dan berkata "Kamu berbohong, kemana perginya kejujuranmu? " Lelaki itu dengan takut dan gemetar berkata, "Dewa, seandainya saya tadi menjawab tidak, Dewa akan kembali dengan membawa Agnes Monica, dan jika saat itu saya juga menjawab tidak, Dewa akan kembali membawa istri saya yang asli, dan jika ketika itu saya menjawab iya, Dewa akan memberikan ketiganya untuk menjadi istri saya. Saya ini orang miskin, Dewa, tidak mungkin saya bisa membahagiakan tiga orang istri....."

Moral of the story: Lelaki berbohong itu demi kebahagiaan orang lain.....huahahaha. ..

28 August 2009

Manjakan Lidah di Acara Kuliner Ramadhan

Manjakan Lidah di Acara Kuliner Ramadhan
Kamis, 27 Agustus 2009 | 15:58 WIB

KOMPAS.com — Salah satu hal yang ditunggu dari bulan puasa adalah variasi hidangan khas Ramadhan yang serba lezat. Mulai dari takjil yang manis, kurma, hingga menu utama yang menggugah selera.

Sayangnya, kesibukan kerja dan jarak tempuh yang cukup jauh dari kantor ke rumah membuat sebagian besar pekerja dan profesional di Jakarta sering tak punya waktu untuk menikmati buka puasa dengan menu lengkap.

Nah, bila Anda ingin mencicipi berbagai hidangan khas Ramadhan, baik tradisional maupun modern, mungkin Anda bisa menyambangi event Promag Kuliner Ramadhan yang akan diselenggarakan di 3 kota, yakni Jakarta, Bandung, dan Surabaya.

Selain mencicipi 40 jenis makanan dan minuman, pengunjung juga akan dihibur dengan kegiatan dan acara yang bernuansa Ramadhan, seperti marawis, tausyiah, fashion show busana muslim dan tarawih bersama. Sederet artis juga siap memeriahkan acara ini, sebut saja Afgan, Dance Company & Caffein yang akan manggung di Jakarta, Ungu, Dygta & Nine Ball di Bandung, serta Tompi, Iis Dahlia, dan Garasi, di Surabaya.

Sambil ngabuburit dan menikmati acara yang ada, pengunjung juga bisa beramal. Caranya, dengan melakukan transaksi pembelian makanan dan minuman. Sebab, menurut Donovan Adam Affan, Brand Manager Promag, dari setiap transaksi kuliner yang dilakukan, pengunjung sudah menyumbang Rp 1.000 yang akan diberikan kepada Community for Children with Cancer (C3), sebuah komunitas yang peduli pada kanker anak.

Yang menarik, pengunjung juga punya kesempatan membawa pulang hadiah doorprize, seperti LCD TV, Blackberry, dan umrah, yang akan diundi langsung di hari terakhir di setiap kotanya.

Promag Kuliner Ramadhan akan dilaksanakan pada:
Jakarta, tanggal 28-30 Agustus, di Plaza Tenggara Gelora Bung Karno,
Bandung, tanggal 4-6 September di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga)
Surabaya, tanggal 4-6 September di Parkir Timur Plaza Surabaya (Delta Plaza).

27 August 2009

Check out my photos on Facebook

facebook

Check out my photos on Facebook


Hi sirod.jupan@blogger.com,

I set up a Facebook profile where I can post my pictures, videos and events and I want to add you as a friend so you can see it. First, you need to join Facebook! Once you join, you can also create your own profile.

Thanks,
Rani

To sign up for Facebook, follow the link below:
http://www.facebook.com/p.php?i=100000192788298&k=Z6E3Y5VRWYVO4KLJPB63QTPZTSGK4YV&r
sirod.jupan@blogger.com was invited to join Facebook by Rani Rambu Anarkhy. If you do not wish to receive this type of email from Facebook in the future, please click here to unsubscribe.
Facebook's offices are located at 1601 S. California Ave., Palo Alto, CA 94304.

24 August 2009

Gaji orang indonesia

Suatu ketika terjadi perbincangan hangat antara orang Indonesia dan
Amerika mengenai gaji yang mereka dapat setiap bulan.

Orang Amerika : Kalau saya sebulan dapat 10.000 dolar, 2.500 untuk
makan, 1.500 untuk transpor, 2.000 untuk kebutuhan lain, 1.000 beli
pakaian, 2.000 untuk liburan…...

Orang Indonesia : Lalu sisanya untuk apa?

Orang Amerika : (ketus) Itu bukan urusan anda, anda tak perlu
bertanya, kalau penghasilan anda?

Orang Indonesia : Gaji saya Rp950 ribu, Rp450 ribu untuk tempat
tinggal, Rp350 ribu untuk makan, Rp250 ribu untuk transport, Rp200
ribu untuk sekolah anak, Rp200 ribu, bayar cicilan pinjaman, ... Rp100
ribu untuk.....

Orang Amerika : Uang itu melebihi gaji anda, sisanya dapat dari mana?

Orang Indonesia : Begini Mister, uang yang kurang, itu urusan saya,
anda tidak berhak bertanya-tanya! (kpl/rif)

20 August 2009

SEX SUAMI - Istri puas, anda justru paling nikmat

didapat dari milis pasutri, entah siapa yang menulis, yg penting layak arsip :D


SUAMI IDAMAN


Tahukah anda, walau pada dasarnya pria lemah tetapi dengan rahasia , teknik khusus dan tanpa obat kuat  dapat membuat istri mencapai klimaks waktu berhubungan sex? Yakinkah anda dapat memuaskan pasangan dalam bersenggama dengan istri? Benarkah istri anda mengalami orgasme seperti halnya anda yang selalu ejakulasi setiap kali bersetubuh dengan istri?

Ikuti tulisan ini sampai selesai, barangkali anda dapat mengambil hikmah dan menerapkannya dalam mengarungi samudera kehidupan seksual yang benar, aman dan sangat memuaskan kedua belah pihak. Semua yang tertulis disini adalah pengalaman, bukan angan-angan. Yakin deh anda dapat mencoba dengan isitri di rumah.

Beberapa tahun lalu, aku pernah membaca hasil penelitian di Barat tentang hubungan sexual dengan pasangan. Waktu itu aku belum menikah. Dan setelah membaca hasil penelitian itu aku justru banyak khawatir tentang kemampuan diriku sendiri. Hasil riset itu sungguh mengejutkan, ternyata dari responden yang semuanya wanita mengungkapkan, hanya sekitar 10% istri atau perempuan yang dapat mencapai orgasme (klimaks) waktu berhubungan badan. Dan tidak lebih dari 20% wanita dan istri yang Â"pernah mencapai orgasmeÂ" dalam seluruh berhubungan badan. Kata Â"pernahÂ" berarti pernah megalami walau sekali bukan? Aku sebagai laki-laki gamang dong! Apa lagi saat itu belum menikah.

Jika hasil penelitian itu dapat dijadikan acuan berarti sekaligus memberi gambaran betapa sekitar 80% para istri tidak pernah mengenal apa itu orgasme selama berhubungan badan dengan suaminya. Pada hal secara garis besar setiap suami pasti mencapai klimaks dan orgasme pada waktu berhubungan. Betapa pengorbanan wanita sunguh besar, amboi.

Sekitar tahun 1986 aku mengikuti kursus di Bandung, kursus terpanjang di dunia kali, 2 tahun! Disana kami di asramakan dan berkumpullah sekitar 100 orang baik laki-laki maupun perempuan. Sekali lagi disanalah pertama kali aku mendapatkan teknik ini, walau sekedar informasi, karena belum bisa dipraktekkan, masih bujang kok. Sekarang aku berterima kasih kepada sobatku Dedi Supriyadi yang sekarang di Lampung. Dan yang terpenting aku melupakan informasi itu, sebab aku baru menikah satu tahun setelahnya.

Waktu menikah, aku lupa info penting itu. Setahun kemudian baru teringat. Kucoba mempraktekkan, tapi butuh waktu dan kesabaran. Soalnya tanpa obat lho. Hasil akhirnya aku membenarkan info itu. Sekali lagi terima kasih sobat. Tanpamu mungkin sudah frustasi.

Teknik ini akan lebih mudah dilakukan oleh pasangan yang baru menikah, mengingat umumnya pria muda sangat bergairah dalam bersetubuh. Tetapi yang lanjutpun aku yakin bisa, asal sabar dan mencoba bersemangat.

Menurutku, sebenarnya kepuasan seorang suami adalah hanya jika mampu memuaskan istrinya, walau tidak 100% (setiap kali berhubungan). Sebab pada waktu istri mendekati  klimaks sementara suami belum akan terasa nikmatnya. Pada masa itu gerakan istri sangatlah tepat seperti yang dibutuhkan suami.

Supaya tidak berbelit segera kusampaikan dulu teknik rahasia itu. Tetapi disamping teknik rahasia itu sendiri ada banyak faktor untuk mencapai klimaks bagi seorang istri. Oleh sebab itu untuk kelanggengan dan kebahagian keluarga sangat dianjurkan untuk membacanya hingga tuntas.

Baiklah ini rahasianya. Sebenarnya laki-laki yang telah ejakulasi atau orgasme atau keluar mani, masih dapat melanjutkan hubungan sex nya. Jika anda mampu mempertahankan si joni setelah orgasme, dijamin anda dapat bersetubuh lebih lama, kurang lebih 5-15 menit waktu penetrasi. Yang lebih hebat lagi, setelah orgasme yang kedua, si joni tidak akan pernah layu walau anda berhubungan selama 1 jam. Disinilah harusnya anda memanipulasinya.

Mungkin hati anda bertanya : mungkinkah itu, setelah keluar masih dapat tegang? Kuncinya justru disitu. Anda perlu melatihnya. Itulah sebabnya tadi dituliskan kalau teknik ini lebih mudah untuk yang baru menikah atau masih muda. Akupun baru bisa meyakini itu setelah praktek kurang lebih 10 kali. Dicoba ya, dan jangan lupa dalam hati harus yakin.

Untuk memudahkan latihan baiklah ini petunjuk yang tentu saja yang berhasil aku lakukan :
1.     Pada waktu berhubungan badan tidak perlu menggebu-gebu. Irama harus pelan dan teratur.
2.     Kala mendekati orgasme, sekali lagi tahan agar tidak menggebu-gebu, tetap saja iramanya. Ini semua dimaksudkan agar stamina anda tidak habis.
3.     Jika orgasme, anda dapat membuang mani di luar vagina istri. Atau kalau tidak bisa atau tidak nutut waktunya tidak perlu gelisah keluarkan saja di vagina, cabut  si joni, bersihkan dengan sapu tangan baik si joni maupun bagian vagian agar tidak terlalu becek. Anda perlu beberapa (sampai 3) kali membersihkan setelah penetrasi berikutnya.
4.     Lanjutkan penetrasi tanpa beban. Disinilah anda harus mampu memanipulasi diri anda sendiri. Ingat pada hubungan ke 2 ini bagi anda terasa tidak nyaman. Tapi berhubung demi istri kondisi tersebut harus di terima. Berfantasi dan membayangkan yang menggelora, kalau perlu irama lebih cepat dari hubungan I, tetapi setelah mampu mempertahankan ketegangan si joni irama kembali seperti tahap I.
5.     Jika perlu, artinya istri belum orgasme juga, lanjutkan setelah anda mencapai orgasme ke 2. Sampai disini anda akan pegang kendali, karena sulit untuk mencapai klimaks lagi. Pada tahap ini dijamin si joni akan bertahan walau 1 jam pun walau rasanya menyiksa anda  (sekali lagi demi istri kan?).

Ingat aku baru berhasil setelah latihan ke 10. Mudah-mudahan anda bisa mengikuti dan bersabar. Mungkin timbul pertanyaan, apa mungkin setelah keluar si joni bisa tetap gagah? Aku tak heran, karena sebelumnya aku dulupun beranggapan demikian.

Terus terang, istri  baru bisa orgasme setelah melahirkan putra pertama. Itupun membutuhkan waktu penetrasi sampai 15 menit. Cukup melelahkan bukan? Tetapi jangan khawatir. Nikmati saja. Kalau istri anda  sering orgasme, lama kelamaan waktu yang dibutuh untuk mencapai itu lebih cepat. Bahkan sekarang tidak sampai 1 menitpun sudah orgasme.

Yang aku uraikan di atas adalah satu teknik yang penting. Tapi berikut ini tips dan trik bersetubuh agar berhasil memuaskan kedua belah pihak.
1.     Kita sebagai laki-laki tidak perlu sombong. Bahkan harus ditanamkan dan disadarkan bahwa diri sebenarnya lemah, tidak tahan lama (orgasme I).
2.     Untuk siap berhubungan, harus melihat kondisi istri. Kalau tidak mood tidak perlu dipaksa, walau mood dapat dibangkitkan. Istriku berterus terang, jika berhubungan tiap hari, dia sulit orgasme. Oleh sebab itu aku berhubungan dengan jeda 1 hari.
3.     Warming up dan petting sangat penting. Seperti anda tahu daerah bibir, payudara dan vagina (klitoris) adalah bagian yang paling sensitif dan mendongkrak  libido istri. Bahkan dengan petting ini aku sudah tahu lebih dahulu, kira-kira istriku nanti bisa sampai puncak atau tidak.
4.     Kenali psikologis si istri. Ada kalanya istri lebih sreg jika berhubungan di malam hari karena tenang. Jika demikian anda lebih baik mengikutinya, walau dapat saja dipatahkan dengan sistem gerilya.
5.     Yakinlah, untuk dapat memuaskan istri tidak perlu ukuran si joni harus besar. Itu hanya fantasi saja.
6.     Menurut pengalamanku, posisi bersetubuh yang dapat memuaskan istri adalah posisi tradisional dengan istri di bawah dan suami di atas. Posisi seperti di BF sangat tidak mengenakkan istri. Tetapi ada 1 posisi yang mempercepat orgasme istri yaitu istri di atas. Tidak disarankan posisi yang terakhir ini pada saat awal perkawinan, istri bisa tersinggung. Namun saat ini posisi tadilah yang justru sering aku lakukan. Menghemat waktu. Sebenarnya ada 1 posisi dimana istri bisa menikmati, tetapi terlalu sulit dijelaskan dengan kata-kata (kalau gambar gampang).
7.     Beberapa lama setelah penetrasi, beri kesan pada istri bahwa kita akan orgasme, supaya istri cepat menyesuaikan. Dengan begitu biasanya istri berusaha mengejar dan selesai lebih dulu. Itu lebih baik bukan? Toh suami kapanpun dapat mencapai puncak.
8.     Sebenarnya kalau anda bermaksud mengikuti KB lebih baik sistem kalender dengan masa subur menggunakan kondom. Ternyata dengan menggunakan alat kontrasepsi ini membuat lelaki bertahan lebih lama.
9.     Yang perlu disadari sang suami adalah, istri tidak selalu dapat orgasme. 70%- 80% orgasme sudah bagus bukan?
10.  Anda perlu mengenali gejala istri waktu orgasme. Ingat perempuan tidak mengeluarkan air mani seperti laki-laki sewaktu klimaks. Sama seperti laki-laki, tanda-tanda istri mau orgasme menggebu-gebu dan setelah selesai gerakan atau iramanya tidak karuan / tidak teratur karena memang tidak enak lagi dan lemas.

Dalam kamusku tidak ada ejakulasi dini. Selama si joni dapat melakukan penetrasi  walau hanya bertahan beberapa detik itu sudah cukup untuk melaksanakan trik ini. Tidak perlu menahan ejakulasi. Yang penting begitu keluar, bersiap melakukan penetrasi berikutnya.

Lalu pernahkah selama karier hubungan anda mengalami penurunan gairah? Kalau pernah mungkin ini bisa menjadi acuan. Dalam berhubungan sering orang mengemukakan falsafah: pandangan hidup (baru menikah), pegangan hidup (usia 40-an) dan perjuangan hidup.

Terus terang aku pernah mengalami penurunan gairah. Itu terjadi waktu istri menggunakan IUD untuk ber KB. Selesai berhubungan istri merasa sakit. Lama kelamaan aku secara psikologis terpengaruh. Akhirnya untuk berhubungan sex merupakan beban berat bagiku, karena si joni sulit mendongak. Syukurlah dapat aku atasi dengan cara sbb:
1.     Sering berfantasi mau waktu tidur, itu lho membayangkan yang bergelora.
2.     Cari magnet kecil seperti magnit untuk kesehatan. Itu lho yang diletakkan di sandal atau alas sepatu. Bulat dengan diameter sekitar 1 cm. Ambil satu dan jahitkan pada celana dalam. Pakai setiap hari. Dan merdeka.

Cukup dulu ya. Mudah-mudahan bermanfaat untuk para suami. Bersemangat men! Jika ada pengalaman serupa atau lain teknik harap bersedia mengirim e-mail atau komentar. TrimÂ's kunjungannya.

--
...CD Replication > No Piracy, No Pornography, Legal Replication only. Send your enquiries & phone number via ToekangCD@Gmail.com

19 August 2009

Wanita vs Pria

Tulisan ini saya dapat dari milis IPB linkers, ada seseorang menulis, entah ini salin tempel dari milis lain entah memang orisinil karya yang mempostingnya,
yang jelas isinya membuat saya tersenyum :-)
 
 
WANITA MEMANG SUSAH DIBUAT "BAHAGIA"  

Jika dikatakan cantik dikira menggoda ,
jika dibilang jelek di sangka menghina..
Bila dibilang lemah dia protes,
bila dibilang perkasa dia nangis .

Maunya emansipasi, tapi disuruh benerin genteng, nolak
(sambil ngomel masa disamakan dengan cowok)

Maunya emansipasi, tapi disuruh berdiri di bis malah cemberut
(sambil ngomel,Egois amat sih cowok ini tidak punya perasaan)

Jika di tanyakan siapa yang paling di banggakan, kebanyakan bilang Ibunya ,
tapi kenapa ya ..... lebih bangga jadi wanita karir,
padahal ibunya adalah ibu rumah tangga

Bila kesalahannya diingatkankan,
mukanya merah..
bila di ajari mukanya merah,
bila di sanjung mukanya merah
jika marah mukanya merah,kok sama
semua ? bingung !!

Di tanya ya atau tidak, jawabnya diam;
ditanya tidak atau ya, jawabnya diam;
ditanya ya atau ya, jawabnya :diam,
ditanya tidak atau tidak, jawabnya ; diam,
ketika didiamkan malah marah
(repot kita disuruh jadi dukun yang bisa nebak jawabannya).

Di bilang ceriwis marah,
dibilang berisik ngambek,
dibilang banyak mulut tersinggung,

tapi kalau dibilang S u p e l
wadow seneng banget...padahal sama saja maksudnya.

Dibilang gemuk engga senang
padahal maksud kita sehat gitu lho

dibilang kurus malah senang

padahal maksud kita "kenapa elho jadi begini !!!"

Itulah WANITA makin kita bingung makin senang DIA !


Pria itu memang susah...

Jika kamu memperlakukannya dengan baik, dia pikir kamu jatuh cinta
padanya......... Jika tidak, kamu akan dibilang sombong.

Jika kamu berpakaian bagus, dia pikir kamu sedang mencoba untuk
menggodanya.    Jika tidak, dia bilang kamu kampungan.

Jika kamu berdebat dengannya, dia bilang kamu keras kepala.
Jika kamu tetap diam, dia bilang kamu nggak punya otak.

Jika kamu lebih pintar dari pada dia, dia akan kehilangan muka..
Jika dia yang lebih pintar, dia bilang dia paling hebat.

Jika kamu tidak cinta padanya, dia akan mencoba mendapatkanmu.
Jika kamu mencintainya, dia akan mencoba untuk meninggalkanmu.

Jika kamu beritahu dia masalah mu, dia bilang kamu menyusahkan.
Jika tidak, dia bilang kamu tidak mempercayai mereka.

Jika kamu cerewet pada dia, kamu dibilang seperti seorang pengasuh
baginya. Tapi jika dia yang cerewet ke kamu, itu karena dia perhatian.

Jika kamu langgar janji kamu, kamu tidak bisa dipercaya.
Jika dia yang ingkari janjinya, dia melakukannya karena terpaksa.

Jika kamu merokok, kamu adalah cewek liar !
Tapi kalo dia yang merokok, dia adalah seorang gentleman, wuiihh..!

Jika kamu menyakitinya, kamu dibilang perempuan kejam..
Tapi jika dia yang menyakitimu, itu karena kamu terlalu sensitif dan
terlalu sulit untuk dibuat bahagia !!!!!

Jika kamu mengirimkan ini pada cowok-cowok, mereka pasti bersumpah kalau
ini tidak benar. Tapi jika kamu tidak mengirimkan ini pada mereka, mereka akan bilang kamu egois.

Jadi...... kirimkan ini pada semua teman lelakimu diluar sana dan
juga pada semua teman cewekmu untuk berbagi tawa bersama.. ;)
hwahwahwa... Well.... it's true..!!!!

14 August 2009

Mampukah Kita mencintai Istri tanpa syarat?

Ini cerita nyata, beliau adalah Bp. Eko Pratomo, Direktur Fortis Asset
Management yg sangat terkenal di kalangan Pasar Modal dan Investment,
beliau juga sangat sukses dlm memajukan industri Reksadana di
Indonesia.

Apa yg diutarakan beliau adalah Sangat Benar sekali.

Silahkan baca dan dihayati..

*MAMPUKAH KITA MENCINTAI TANPA SYARAT* - - - sebuah perenungan

Buat para suami baca ya … istri & calon istri juga boleh..

Dilihat dari usianya beliau sudah tidak muda lagi, usia yg sudah senja
bahkan sudah mendekati malam, Pak Suyatno 58 tahun kesehariannya diisi
dengan merawat istrinya yang sakit istrinya juga sudah tua.. mereka
menikah sudah lebih 32 tahun.

Mereka dikarunia 4 orang anak disinilah awal cobaan menerpa, setelah
istrinya melahirkan anak ke empat tiba2 kakinya lumpuh dan tidak bisa
digerakkan itu terjadi selama 2 tahun, menginjak tahun ke tiga seluruh
tubuhnya menjadi lemah bahkan terasa tidak bertulang lidahnyapun sudah
tidak bisa digerakkan lagi.

Setiap hari Pak Suyatno memandikan, membersihkan kotoran, menyuapi,
dan mengangkat istrinya keatas tempat tidur. Sebelum berangkat kerja
dia letakkan istrinya didepan TV supaya istrinya tidak merasa
kesepian.

Walau istrinya tidak dapat bicara tapi dia selalu melihat istrinya
tersenyum, untunglah tempat usaha Pak Suyatno tidak begitu jauh dari
rumahnya sehingga siang hari dia pulang untuk menyuapi istrinya makan
siang. sorenya dia pulang memandikan istrinya, mengganti pakaian dan
selepas maghrib dia temani istrinya nonton televisi sambil
menceritakan apa2 saja yg dia alami seharian.

Walaupun istrinya hanya bisa memandang tapi tidak bisa menanggapi, Pak
Suyatno sudah cukup senang bahkan dia selalu menggoda istrinya setiap
berangkat tidur.

Rutinitas ini dilakukan Pak Suyatno lebih kurang 25 tahun, dengan
sabar dia merawat istrinya bahkan sambil membesarkan ke empat buah
hati mereka, sekarang anak2 mereka sudah dewasa tinggal si bungsu yg
masih kuliah.

Pada suatu hari ke empat anak Suyatno berkumpul dirumah orang tua
mereka sambil menjenguk Ibunya. Karena setelah anak mereka menikah
sudah tinggal dengan keluarga masing2 dan Pak Suyatno memutuskan Ibu
mereka dia yg merawat, yang dia inginkan hanya satu … semua anaknya
berhasil.

Dengan kalimat yg cukup hati2 anak yg sulung berkata "Pak kami ingin
sekali merawat Ibu semenjak kami kecil melihat Bapak merawat Ibu tidak
ada sedikitpun keluhan keluar dari bibir Bapak. … bahkan Bapak tidak
ijinkan kami menjaga Ibu". dengan air mata berlinang anak itu
melanjutkan kata2nya "sudah yg keempat kalinya kami mengijinkan Bapak
menikah lagi, kami rasa Ibupun akan mengijinkannya, kapan Bapak
menikmati masa tua Bapak dengan berkorban seperti ini kami sudah tidak
tega melihat Bapak, kami janji kami akan merawat Ibu sebaik-baik
secara bergantian ..."

Pak Suyatno menjawab hal yg sama sekali tidak diduga anak2
mereka."Anak2ku … Jikalau perkawinan & hidup didunia ini hanya untuk
nafsu, mungkin Bapak akan menikah … tapi ketahuilah dengan adanya Ibu
kalian disampingku itu sudah lebih dari cukup, dia telah melahirkan
kalian .... sejenak kerongkongannya tersekat … kalian yg selalu
kurindukan hadir didunia ini dengan penuh cinta yg tidak satupun dapat
menghargai dengan apapun. Coba kalian tanya Ibumu apakah dia
menginginkan keadaannya seperti ini?

Kalian menginginkan Bapak bahagia, apakah batin Bapak bisa bahagia
meninggalkan Ibumu dengan keadaanya sekarang, kalian menginginkan
Bapak yg masih diberi Tuhan kesehatan dirawat oleh orang lain,
bagaimana dengan Ibumu yg masih sakit."

Sejenak meledaklah tangis anak2 Pak Suyatno merekapun melihat butiran2
kecil jatuh dipelupuk mata Ibu Suyatno … dengan pilu ditatapnya mata
suami yg sangat dicintainya itu.. Sampailah akhirnya Pak Suyatno
diundang oleh salah satu stasiun TV swasta untuk menjadi nara sumber
dan merekapun mengajukan pertanyaan kepada Suyatno kenapa mampu
bertahan selama 25 tahun merawat sendiri Istrinya yg sudah tidak bisa
apa2.. disaat itulah meledak tangis beliau dengan tamu yg hadir di
studio kebanyakan kaum perempuanpun tidak sanggup menahan haru
disitulah Pak Suyatno bercerita.

"Jika manusia didunia ini mengagungkan sebuah cinta dalam
perkawinannya, tetapi tidak mau memberi (memberi waktu, tenaga,
pikiran, perhatian) adalah kesia-siaan. Saya memilih istri saya
menjadi pendamping hidup saya, dan sewaktu dia sehat diapun dengan
sabar merawat saya mencintai saya dengan hati dan batinnya bukan
dengan mata, dan dia memberi saya 4 orang anak yg lucu2 ...

Sekarang dia sakit karena berkorban untuk cinta kita bersama … dan itu
merupakan ujian bagi saya, apakah saya dapat memegang komitmen untuk
mencintainya apa adanya. Sehat pun belum tentu saya mencari
penggantinya apalagi dia sakit..."

12 August 2009

10 HAL YANG BUAT TUKUL ARWANA SUKSES

Tukul Arwana - Siapa sih yang ga kenal dia? yaps, sosok pelawak yang karirnya melambung tinggi ibarat "Superman" lewat acara Talk Show EMPAT MATA/BUKAN EMPAT MATA ini sepintas memang terlihat biasa-biasa saja.. Namun jangan salah dulu, sesuai dengan guyonan dia "Casingnya boleh kurang bagus, tapi dalamnya bagus donk"., Ya,gue setuju banget dengan dia. Terbukti, dia sudah berhasil menghasilkan milyar-an rupiah dari lawakan-lawakan dia yang segar tersebut. Ada beberapa sikap positif yang bisa kita tiru dari pribadi seorang Tukul Arwana ini.

1. Menghargai Orang Lain
Seseorang yang sudah sukses cenderung berperilaku sombong, kurang menghargai orang lain, dan maunya dihormati. Tukul tidaklah demikian. Ia memiliki prinsip positive thinking, tidak pernah merendahkan orang lain atau pun mengecilkan orang lain. Sebaliknya ia lebih suka membesarkan (hati) orang lain dan menghormati orang lain. Menurut Tukul, kesombongan itu akan menjadi bumerang bagi diri sendiri dan akan merugikan diri sendiri.

2. Bekerja Keras
Rahasia sukses Tukul yang lain adalah ia mau bekerja keras dalam menjalankan setiap pekerjaannya. Ia juga sangat menjunjung tinggi kejujuran. Seperti diungkapkan oleh Alex, Tukul adalah salah seorang perantau yang rajin dan sangat menjunjung tinggi kerja keras dan kejujuran. Terbukti, selama tiga tahun menjadi sopir pribadinya, Alex tidak sedikit pun pernah dikecewakan., Tukul juga sangat disiplin dan menghargai waktu. Ia selalu berusaha tepat waktu dalam menjalankan setiap pekerjaannya. Hal ini telah diakui oleh para mitra kerjanya. Tujuannya tidak lain agar mitra kerja Tukul selalu puas dan mau menggunakan jasanya lagi.

3. Belajar Dan Terus Belajar
Tukul merasa bahwa dirinya bukanlah berasal dari kalangan serba cukup dan bukan dari keluarga yang mempunyai banyak fasilitas maka ia merasa harus terus belajar. Semangat belajar Tukul sangat tinggi. Hal ini bisa dilihat tatkala ia bekerja sebagai sopir pribadi Alex Sukamto. Mantan majikannya ini sempat heran dengan kemauan belajar Tukul yang sangat tinggi.

Seperti pernah diceritakan Alex bahwa setiap gajian, Tukul selalu menyisakan uang untuk beli buku. Alex tidak menyangka bahwa seorang sopir seperti Tukul ternyata mempunyai hobi membaca buku. Lebih mengherankan lagi, buku-buku yang dibacanya adalah tentang psikologi, politik dan lain-lain., Tukul mengakui bahwa dirinya memang tidak pintar. Ia biasa-biasa saja, tetapi ia senang membaca bacaan apa saja. Ia juga senang mengobrol bertukar pikiran. Dari kegiatan membaca atau mengobrol inilah ia bisa mendapatkan ilmu dan kemudian dijadikannya bekal untuk masa depan., Di tengah kesibukannya yang cukup padat, ia selalu berusaha menyempatkan diri untuk membaca. Ia sadar bahwa bacaan akan membuatnya tidak terbelakang. Ilmu yang semakin bertambah diyakini akan semakin menambah kemampuan dirinya sehingga ia mampu menjadi seorang penghibur sejati.

4. Hidup Itu Harus Ber-proses
Mas Tukul yakin betul bahwa hidup itu merupakan sebuah proses. Tidak ada ceritanya hidup langsung sukses, langsung kaya, atau langsung ngetop tanpa melalui sebuah proses. Mas Tukul sangat memegang prinsip bahwa yang terpenting dalam hidup adalah proses. Dan ia telah membuktikannya dengan menjalani sebuah proses yang cukup panjang, berliku dan tidak sedikit ia harus menghadapi tantangan yang begitu berat., Berjuang dengan butiran kristal keringat tentu berbeda dengan mereka yang meraih kesuksesan dengan cara instan. Mas Tukul sudah sangat kenyang diremehkan, dicaci dan dicibir. Namun, semuanya ia lalui, ia jalani tanpa menyimpan dendam. Ia jalan dari kampung ke kampung, dari panggung ke panggung yang lain dengan penuh keyakinan suatu saat bisa meraih kesuksesan. Ternyata, sukses itu akhirnya datang juga.

5. Tidak Memilih-milih Pekerjaan
Tawaran pentas tidak pernah dipilih-pilih. Di mana pun dan kapan pun tawaran itu ada maka akan dijalaninya dengan penuh rasa tanggung jawab dan sikap profesional. Barangkali dari sikap inilah banyak tawaran justru mengalir dan membawa rezeki., Sementara di kalangan artis, tindakan selektif dalam memilih tawaran job sudah biasa. Bila dipertimbangkan untung ruginya tidak seimbang maka tawaran tersebut akan ditolak. Hal ini tidak pernah dialami Tukul.

6. Ikhlas Dan Serius Mengerjakan Segala Hal
Tukul tidak pernah merasa gengsi atau rendah diri mengerjakan pekerjaan apa pun. Mulai menjadi sopir omprengan, sopir pribadi, kerja di tukang pembuatan pompa, menjadi model figuran, menjadi pembawa acara dan lain-lain. Semuanya dikerjakan dengan tingkat keseriusan tinggi., Teguh, salah seorang yang biasa mengatur jadwal kegiatan Tukul, pernah mengatakan, "Bisa dibilang Mas Tukul paling semangat kalau dengar ada kerjaan. Apa saja pasti dia kerjakan.

7. Sukses adalah "Kristalisasi Keringat"
Sering melihat penampilan tukul di TV..? kalau begitu anda pasti sering mendengar kalimat ini bukan? dan dia membuktikannya.. salut...

8. Percaya Diri
Tidak perlu di ragukan lagi tingkat kepercayaan diri dari sosok Tukul ini. Percaya diri disertai ambisi dan target membuat Tukul bisa mendapat tempat tersendiri di kalangan selebritas indonesia.

9. Menerima Kekurangan Dan Memaksimalkan Kelebihan
Ini yang saya suka dari mas tukul ini.. dia tidak melihat kekurangannya sebagai batu sandungan, namun dia melihatnya sebagai pendongkrak untuk memaksimalkan kelebihan.

10. Kegagalan Adalah Sukses Yang Tertunda
Tukul sudah mengalami beberapa kali kegagalan dalam hidupnya. Namun hal itu tidak membuat nya jera ataupun putus asa. Semangat dan kreatifitasnya memang boleh diacungi dua jempol.. sukses selalu..

Berbagai Kegunaan Senam Kegel

Kegel adalah nama dari latihan untuk menguatkan otot dasar panggul, dinamakan sesuai dengan penemunya yaitu seorang dokter kebidanan dan kandungan bernama dr. Kegel pada tahun 1948. Inti dari latihan ini adalah mengkontraksikan otot panggul dan mencegah kelemahan dari otot ini.

Oleh : dr. Tri Rejeki Herdiana

Kegel adalah nama dari latihan untuk menguatkan otot dasar panggul, dinamakan sesuai dengan penemunya yaitu seorang dokter kebidanan dan kandungan bernama dr. Kegel pada tahun 1948. Inti dari latihan ini adalah mengkontraksikan otot panggul dan mencegah kelemahan dari otot ini. Selama kehamilan dan melahirkan, otot panggul dapat menjadi teregang dan melemah, yang mengakibatkan gangguan mengontrol BAK berbulan-bulan atau tahunan setelah melahirkan. Selain itu, wanita lanjut usia dan memiliki berat badan berlebih juga dapat mengalami kelemahan otot panggul. Pada pria, operasi prostat dap
at melemahkan otot panggul.


Gambar 1. Otot Dasar Panggul

Kegunaan Senam Kegel

  1. Latihan kegel dapat menguatkan otot-otot yang mengontrol alur dari urin (air seni). Pada umumnya disarankan bagi pria atau wanita yang memiliki masalah inkontinensia urin (tidak mampu menahan BAK) Untuk
  2. wanita dapat mencegah prolaps uteri (turunnya rahim)
  3. Pada pria kegel berguna untuk mengatasi urge incontinence yaitu keinginan berkemih yang sangat kuat sehingga tidak dapat mencapai toilet tepat pada waktunya
  4. Pria juga dapat meningkatkan kemampuan mengontrol dan mengatasi ejakulasi dini serta ereksi lebih lama
  5. Senam kegel teratur dapat mengencangkan otot-otot vagina sehingga cengkraman vagina pada penis saat bersenggama bertambah kuat mengakibatkan kepekaan rangsang vagina bertambah


Cara melakukan senam Kegel

  • Senam kegel sangat mudah dilakukan dimana saja dan tanpa seorang pun tahu
  • Langkah pertama, posisi duduk atau berbaring, cobalah untuk mengkontraksikan otot panggul dengan cara yang sama ketika kita menahan kencing. Anda harus dapat merasakan otot panggul anda meremas uretra dan anus. Apabila otot perut atau bokong juga mengeras maka anda tidak berlatih dengan otot yang benar
  • Ketika anda sudah menemukan cara yang tepat untuk mengkontraksikan otot panggul maka lakukan kontraksi selama 10 detik, kemudian istirahat selama 10 detik
  • Lakukan latihan ini berulang-ulang sampai 10-15 kali per sesi. Sebaiknya latihan ini dilakukan 3 kali sehari
  • Latihan kegel hanya efektif bila dilakukan secara teratur dan baru terlihat hasilnya 8-12 minggu latihan teratur

Saran untuk menjaga otot panggul tetap kencang

  • Bila anda memiliki kelebihan berat badan, cobalah untuk menurunkannya dengan berdiet dan berolahraga. Masalah pada otot panggul lebih sering terjadi pada wanita overwight
  • Hindari merokok
  • Angkatlah benda berat dengan hati-hati, gunakan lengan untuk mengangkat beban, bukan punggung untuk menghindari terluka
  • Lakukan olahraga aerobik low impact (jalan) karena trauma akibat gerakan berulang dapat mengakibatkan kerusakan pada saraf panggul dan otot
  • Hindari konstipasi (sulit BAB). Mengedan dapat mengakibatkan kerusakan pada otot dan saraf. Konsumsi makanan tinggi serat dan minum minimal 8-10 gelas per hari [](TRH)

sumber : klinikdokter


Artikel Manajemen > Menjual Sisir pada Biksu

*Pertanyaan :*

Jika perusahaan dimana anda bekerja, adalah sebuah perusahaan
pembuat SISIR, memberi tugas untuk menjual sisir pada para biksu di
wihara (yang semua kepalanya gundul) -- Bisakah anda melakukannya?
Apa jawaban anda ?

*Pertanyaan :*

Jika perusahaan dimana anda bekerja, adalah sebuah perusahaan
pembuat SISIR, memberi tugas untuk menjual sisir pada para biksu di
wihara (yang semua kepalanya gundul) -- Bisakah anda melakukannya?
Apa jawaban anda ?


a) Tidak mungkin, itu mustahil
b) Gile
c) Aku akan sekali mencoba untuk melaksanakan instruksi bos saya
d) Baiklah, saya akan coba
e) Ya, saya pikir bisa menjualnya (5 buah, 10 buah, 50 buah atau
lebih, sebutkanlah jumlahnya)

Pilih satu jawaban dan baca tulisan di bawah untuk meilhat apakah
anda termasuk orang yang berjiwa sukses atau tidak.


*_Cerita : MENJUAL SISIR PADA BIKSU_*

Ada sebuah perusahaan "pembuat sisir" yang ingin mengembangkan
bisnisnya, sehingga management ingin merekrut seorang sales manager
yang baru.

Perusahaan itu memasang IKLAN pada surat kabar. Tiap hari banyak
orang yang datang mengikuti wawancara yang diadakan ... jika ditotal
jumlahnya hampir seratus orang hanya dalam beberapa hari.

Kini, perusahaan itu menghadapi masalah untuk menemukan calon yang
tepat di posisi tersebut. Sehingga si pewawancara membuat sebuah
tugas yang sangat sulit untuk setiap orang yang akan mengikuti
wawancara terakhir.

Tugasnya adalah : Menjual sisir pada para biksu di wihara.
Hanya ada 3 calon yang bertahan untuk mencoba tantangan di wawancara
terakhir ini. (Mr. A, Mr. B, Mr. C)

Pimpinan pewawancara memberi tugas :
"Sekarang saya ingin anda bertiga menjual sisir dari kayu ini kepada
para biksu di wihara. Anda semua hanya diberi waktu 10 hari dan
harus kembali untuk memberikan laporan setelah itu."

Setelah 10 hari, mereka memberikan laporan.

*Pimpinan pewawancara bertanya pada Mr. A :
*"Berapa banyak yang sudah anda jual?"
Mr. A menjawab: "Hanya SATU."
Si pewawancara bertanya lagi : "Bagaimana caranya anda menjual?"
Mr. A menjawab:
"Para biksu di wihara itu marah-marah saat saya menunjukkan sisir
pada mereka. Tapi saat saya berjalan menuruni bukit, saya berjumpa
dengan seorang biksu muda - dan dia membeli sisir itu untuk
menggaruk kepalanya yang ketombean."

*Pimpinan pewawancara bertanya pada Mr. B :
*"Berapa banyak yang sudah anda jual?"
Mr. B menjawab : "SEPULUH buah."
"Saya pergi ke sebuah wihara dan memperhatikan banyak peziarah yang
rambutnya acak-acakan karena angin kencang yang bertiup di luar
wihara. Biksu di dalam wihara itu mendengar saran saya dan membeli
10 sisir untuk para peziarah agar mereka menunjukkan rasa hormat
pada patung sang Buddha."

*Kemudian, Pimpinan pewawancara bertanya pada Mr. C :
*"Bagaimana dengan anda?"
Mr. B menjawab: "SERIBU buah!"
Si pewawancara dan dua orang pelamar yang lain terheran-heran.
Si pewawancara bertanya : "Bagaimana anda bisa melakukan hal itu?"
Mr. C menjawab:
"Saya pergi ke sebuah wihara terkenal. Setelah melakukan pengamatan
beberapa hari, saya menemukan bahwa banyak turis yang datang
berkunjung ke sana. Kemudian saya berkata pada biksu pimpinan
wihara, 'Sifu, saya melihat banyak peziarah yang datang ke sini.
Jika sifu bisa memberi mereka sebuah cindera mata, maka itu akan
lebih menggembirakan hati mereka.' Saya bilang padanya bahwa saya
punya banyak sisir dan memintanya untuk membubuhkan tanda tangan
pada setiap sisir sebagai sebuah hadiah bagi para peziarah di wihara
itu. Biksu pimpinan wihara itu sangat senang dan langsung memesan
1,000 buah sisir!"
*
_MORAL DARI CERITA_*

Universitas Harvard telah melakukan riset, dengan hasil :

1) 85% kesuskesan itu adalah karena SIKAP dan 15% adalah karena
kemampuan.
2) SIKAP itu lebih penting dari kepandaian, keahlian khusus dan
keberuntungan.

Dengan kata lain, pengetahuan profesional hanya menyumbang 15% dari
sebuah kesuksesan seseorang dan 85% adalah pemberdayaan diri,
hubungan sosial dan adaptasi. Kesuksesan dan kegagalan bergantung
pada bagaimana sikap kita menghadapi masalah.

Dalai Lama biasa berkata : "Jika anda hanya punya sebuah pelayaran
yang lancar dalam hidup, maka anda akan lemah. Lingkungan yang keras
membantu untuk membentuk pribadi anda, sehingga anda memiliki nyali
untuk menyelesaikan semua masalah."

"Anda mungkin bertanya mengapa kita selalu berpegah teguh pada
harapan. Ini karena harapan adalah : hal yang membuat kita bisa
terus melangkah dengan mantap, berdiri teguh - dimana pengharapan
hanyalah sebuah awal. Sedangkan segala sesuatu yang tidak diharapkan
.... adalah hal yang akan mengubah hidup kita."
Meredith Grey, Grey's Anatomy - Season 3

*/
Ingatlah, saat keadaan ekonomi baik, banyak orang jatuh bangkrut.
Tapi saat keadaan ekonomi buruk, banyak jutawan baru baru yang
bermunculan. Jadi, dengan sepenuh hati terapkanlah SIKAP kerja yang
benar 85%. Semoga sukses !"/*